Pengumuman Libur NATARU di Lingkungan Universitas Mercu Buana

Diberitahukan kepada Pimpinan, Dosen, Tenaga Kependidikan dan Mahasiswa di
lingkungan Universitas Mercu Buana, bahwa dalam rangka Hari Natal 2021 dan Tahun
Baru 2022, maka kegiatan akademik dan aktifitas pekerjaan lain di lingkungan Universitas
DINYATAKAN LIBUR pada :

1. 25 Desember 2021 : Hari Natal
2. 01 Januari 2022 : Tahun Baru

Kepada Civitas Akademika Universitas Mercu Buana agar tetap menjalankan Protokol
Kesehatan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, dan tidak melakukan perjalanan ke
luar kota domisili dalam masa liburan Pandemi Covid 19.

Keamanan dan ketertiban Kampus dilaksanakan sesuai jadwal dinas yang ditetapkan
Bagian Keamanan dan Ketertiban.

Demikian kami sampaikan untuk diketahui dan dilaksanakan sebagaimana mestinya.

#tekinfoumb #sisfomercubuana #fasilkomUMB #mercubuanajakarta #mercubuana #universitasmercubuana #mercubuanauniversity #mahasiswa #kuliah #kemahasiswaan

Jadwal Sidang Kerja Praktek Ganjil 2021/2022 Batch 2

PENGUMUMAN

Diberitahukan bagi mahasiswa/i yang sudah submit laporan Kerja Praktek, berikut jadwal sidang Kerja Praktek untuk semester Ganjil 2021/2022. Mohon dibaca kembali untuk Prosedur Sidang Kerja Praktek Berbasis Online, mahasiswa/i diminta untuk standby 30 menit sebelum sidang serta menggunakan pakaian batik, rapih, dan sopan. Demikian pemberitahuan ini agar menjadi perhatian, Terima kasih.

 

 

Jakarta, 16 Desember 2021

Koord. Kerja Praktek Prodi Teknik Informatika

 

Wawan Gunawan, S.Kom., MT

Download jadwal pdf:

Jadwal Sidang KP Batch 2

PENGAMBILAN BUKU PAKET UNTUK MAHASISWA/I FASILKOM ANGKATAN 2020

 

PENGAMBILAN BUKU PAKET UNTUK MAHASISWA/I FASILKOM ANGKATAN 2020
Diberitahukan kepada Mahasiswa/i Fasilkom Angkatan 2020 Kampus Meruya dan Menteng, dapat mengambil buku paket di TU FASILKOM kampus Meruya , dengan tatacara sebagai berikut:
1. Mahasiswa/i mengisi Form https://bit.ly/Buku-Fasilkom-AK2020 untuk melakukan pendaftaran pengambilan
2. Mahasiswa/i akan mendapatkan Email/WA yang berisi tanggal dan jam pengambilan
3. Mahasiswa/i datang ke TU FASILKOM kampus Meruya sesuai dengan tanggal dan jam yang telah ditentukan
4. Jika Mahasiswa/i tidak datang pada tanggal yang telah ditentukan, silahkan untuk mengulangi step pertama
5. Pengambilan dapat diwakilkan dengan persetujuan mahasiswa yang akan diambilkan bukunya
demikian informasi ini kami sampaikan, mohon untuk menjadi perhatian
Regards
Fakultas Ilmu Komputer